Pandawanews, Makassar – Pemerintah Kecamatan Wajo sukses menggelar kegiatan pencanangan pembagian bendera merah putih dalam rangka memperkuat nasionalisme kebangsaan.
Acara ini berlangsung di halaman kantor kecamatan dan dihadiri oleh tokoh masyarakat dari delapan kelurahan, Kecamatan Wajo, pada Senin (24/7/2023).
Camat Wajo, Hamna Faisal, mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut merupakan hasil kerjasama dengan dinas Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Makassar. Menurutnya, kegiatan ini adalah langkah awal untuk mendorong rasa nasionalis di kalangan warga negara.
“Kegiatan ini akan kita tingkatkan menjelang HUT RI dengan sosialisasi lebih luas kepada warga,” ujar Hamna.
Sementara itu, Kepala Badan Kesbangpol Makassar, Zainal Ibrahim, memberikan apresiasi atas pelaksanaan Pencanangan Gerakan Pembagian Bendera Merah Putih di Kecamatan Wajo.
Dia menyebut bahwa Wajo menjadi kecamatan pertama yang memberikan dukungan dalam upaya memperkuat jiwa patriotisme warga.
“Acara ini merupakan edukasi untuk generasi muda agar mencintai tanah air. Oleh karena itu, dukungan penuh dari berbagai pihak sangat penting,” ungkap Zainal Ibrahim.
Kegiatan ini merupakan instruksi dari pemerintah pusat, dan dalam waktu dekat akan diadakan pertemuan nasional di Kabupaten Bulukumba.
“Pertemuan ini akan dihadiri oleh delegasi dari seluruh pemerintah di Indonesia, karena Sulawesi Selatan dipercaya menjadi tuan rumah acara tersebut,” ungkapnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan semakin banyak masyarakat yang terlibat dalam memperkuat rasa nasionalisme dan cinta tanah air. (**)